Ini Dia 5 Kamera Seharga Mobil, Mana yang Paling Keren?

17.41

​​Fotogr​​afi memiliki peran penting untuk mengabadikan momen kehidupan sehari-hari. Selain untuk bisnis, kini fungsi kamera sudah beralih menjadi barang wajib dimiliki bagi semua orang. Tapi kamu bakalan heran dengan harga 5 kamera ini, bagaimana tidak, kamu harus merogoh kocek seharga dengan mobil untuk satu buah kameranya dan itu hanya body only tanpa lensa kit.

Nah menurut kalian worth it tidak sih harga kamera dibawah ini dengan fungsinya?

  1. Hasselblad H5D-200c

Mengusung kelas kamera medium format, kamera ini memiliki sensor CMOS sebesar 50 megapixel. Produk Hasselblad ini pun dibanderol dengan harga USD 44,995 atau setara dengan 590 juta rupiah.

  1. Pentax 645Z

Tanpa lensa kit, kamu harus merogoh kocek sebanyak USD 6,997 atau sebesar 91 juta untuk mendapatkan kamera ini. Meski tak semahal seri Hasselblad di atas, kamera ini memiliki sensor CMOS 51 megapixel.

  1. Leica S (Typ 007)

Kamera ini memiliki sensor lebih kecil jika dibandingkan kamera sebelumnya yaitu, 37.5 megapixel. Herannya, malah lebih mahal dua kali lipat dari Pentax. Anda harus menguras saku sebesar USD 18,950 atau setara dengan 247 juta rupiah. Yap, kamu sudah bisa beli mobil seven seater seri teranyar dengan harga segitu.

  1. Mamiya Leaf Credo 50

Dengan Back Kit 645DF ditambah lensa 80mm, harga kamera ini dimulai dari USD 23,995 atau setara dengan 312 juta rupiah. Kelebihannya pun ialah memiliki sensor sebesar 50 megapixel dan ISO hingga 6400.

  1. Fujifilm GFX 50S

Terakhir, untuk harga termurahnya dari jenis kamera medium format ialah seri Fujifilm GFX 50S. Dengan fitur sensor CMOS 51,4 megapixel, kamera ini dibanderol dengan harga USD 6,500, jika dirupiahkan sebanyak 85 juta rupiah. Ya masih bisa lah buat beli mobil paling murah di Indonesia.

Yap, dari kelima kamera diatas memang termasuk jenis kamera kelas medium format yakni, memiliki kualitas sensor jauh lebih tinggi dari kamera DSLR biasa. Sehingga hasil jepretan jauh lebih detail dan tidak pecah atau kekurangan pixel. Maka dari itu untuk kegunaannya sendiri biasanya untuk memenuhi kebutuhan pembuatan iklan seperti di baliho, billboard, dan sebagainya.

(KEVIN | Photo: luxurybrandsdirectory.com)



from Lifestyle Indonesia http://ift.tt/2tOxx7S
Info Tentang Kecantikan Klik Saja Obat Perontok Bulu
Previous
Next Post »
0 Komentar