7 Wajah Asli di Balik Sosok Antagonis dalam Film Hollywood, Mukanya Jauh dari Kata Absurd! :D

05.16

Wajah asli penjahat di film Hollywood

Di setiap film, yang namanya pahlawan itu selalu betugas untuk menyelamatkan dunia dari para penjahat. Nggak cuma film sci-fi, film apa pun pasti menghadirkan sosok pahlawan dan penjahat. Tapi rasanya agak bosan, ya, kalau kita membicarakan tentang sosok heroik yang selalu tampil gagah dan memesona. Aktor atau aktris yang memerankan sosok tersebut juga sudah jelas keren, seperti Chris Evans selaku Captain America atau si cantik Scarlett Johansson yang memerankan Black Widow dalam seri Avengers.

Nah, bagaimana dengan sosok penjahat yang mayoritas bertopeng atau tertutup dengan wajahnya yang ngeri? Kira-kira seperti apa, ya, sosok para penjahat kalau nggak lagi main film? Jangan salah sangka, mereka nggak seburuk-rupa seperti dalam film lho!

1. Musuh bersama dalam Avengers: Infinity War, Thanos, ini diperankan oleh Josh Brolin. Sangat bertolak belakang dengan wajah menyeramkan Thanos ya?

wajah asli pemeran Thanos tak semenyeramkan di filmnya via disney.wikia.com

2. Dr Doom adalah penjahat fenomenal dalam film Fantastic Four (2015) yang diperankan oleh Toby Kebbell. Wajah asli Dr Doom ini nggak ada serem-seremnya, kan?

Dr Doom yang jahat sungguh berbeda dengan wajah rupawan aslinya! via www.comicmoviedb.com

3. Diperankan oleh artis kawakan Cate Blanchett, wajah Hela dalam Thor: Ragnarok (2017) ini sungguh bertolak belakang dengan aslinya

Yakin nggak klepek-klepek lihat wajah secantik Cate? via nerdist.com

4. Red Skull adalah karakter penjahat ini muncul dalam film Captain America: The First Avenger (2011). Dengan muka merahnya ini membuatnya sungguh menakutkan, padahal wajah aslinya ganteng lho

Karismatiknya Hugo Weaving sungguh berbeda dengan Red Skull, ya! via spidermaninfo.wikia.com

5. Siapa yang nggak naksir Mystique di dunia nyata? Diperankan oleh Jennifer Lawrance lho~

Jennifer Lawrence ini nggak ada tampang jahatnya lho via www.pinterest.com

6. The Penguin ada dalam film Batman Return (1992) dengan wajah menyeramkan dan berhidung panjang. Tapi sosok asli di balik karakter seram ini lucu lho

Danny Devinto, nggak pantes jadi penjahat, ya? 😀 via www.nydailynews.com

7. Venom, film yang akan rilis pada Oktober ini diperankan oleh Tom Hardy. Nggak ada serem-seremnya sama sekali, kan?

Filmnya bakal tayang akhir tahun lhoo! via www.pinsdaddy.com

Advertisement

Jika kamu penggemar film superhero maka bisa dipastikan kamu sudah hafal siapa saja yang menjadi pemerannya. Tapi bagi kamu yang baru-baru ini menyukai film superhero maka jangan sampai karakter jahat dalam film terbawa dalam dunia nyata, ya! Buktinya banyak pemeran yang berwajah rupawan dan bertolak belakang dari karakternya dalam filmnya, kan. Kira-kira, kalau mereka diminta jadi superhero, sosok mana yang lebih pantas, Guys?

Advertisement

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya



from Hipwee https://ift.tt/2HDEzU3
Info Tentang Perawatan Rambut Klik Saja Green Angelica
Previous
Next Post »
0 Komentar